Daun Merah Sebagai Tanaman Penghias Rumah

Mempunyai rumah yang dihiasi dengan tanaman hias menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Rumah akan terlihat segar dan cantik. Tanaman hias yang cocok ditanam salah satunya tanaman daun merah. Berikut beberapa tanaman daun merah yang dapat anda jadikan tanaman hias.

Tentang Tanaman Daun Merah

Sama seperti namanya, tanaman berdaun merah memiliki warna daun yang merah dan terang. Warna tersebut mampu menambah keindahan, kesegaran, dan suasana rumah. Selalin itu banyaknya tanaman juga bermanfaat untuk mengurangi polusi, penolak nyamuk, dan herbal jika suatu saat dibutuhkan.

Anda bisa menanam daun merah ini di halaman rumah atau kebun. Cara lain anda juga bisa menanam di pot dan meletakkannya disudut-sudut rumah yang anda inginkan. Warnanya yang cantik akan menyatu dengan rumah dan membuatnya asri.

Tiga jenis Tanaman Berdaun Merah

Tanaman daun merah memiliki banyak jenis dan sering kita temui di sekitar kita. Akan tetapi masih ada tanaman hias daun merah yang mungkin belum banyak diketahui tapi memiliki keindahan yang sangat mempesona dan cantik. Berikut beberapa diantaranya.

1.      Daun Sirih Merah

Daun sirih merah memiliki kandungan senyawa yang bermanfaat untuk tubuh. Seperti tanin, flavonoid, dan alkaloid. Selain dapat mempercantik rumah daun ini bisa dijadikan tanaman herbal. Anda bisa memanfaatkan daun sirih ini sebagai antiseptik, membantu pengobatan diabetes, menurunkan kadar kolestrol, menjaga kesehatan gigi dan mulut, mengatasi keputihan, dan darah tinggi.

2.      Daun Renda

Daun renda memiliki nama latin Acalypha Godseffiana. Berbntuk runcing, tanaman ini memiliki warna daun merah di tepinya dan merah tua pada bagian tengahnya. Anda bisa menanam ini dengan cara mencangkoknya atau stek. Selain itu, dapat juga dijadikan tanaman pagar karena sifatnya yang harus terkena sinar matahari secara langsung dan tahan terhadap hujan.

3.      Aechmea Burgundy

Dikenal juga dengan nama purple pineapple lily. Daunya berbentuk roset yang didominasi dengan warna merah burgundi. Corak hijau juga nampak menghiasi beberapa dari helaian daun yang membuatnya sangat cantik. Tanaman daun merah ini sering dijadikan sebagai tanaman indoor karena tahan terhadap suhu yang rendah atau dingin.

Kurang lebihnya seperti itulah pengenalan tanaman daun merah. Anda bisa mencobanya untuk menghias rumah. Cek Healthida untuk membaca ulasan kesehatan lainnya yang lebih lengkap.