Deskripsi :
Belibis adalah burung jenis bebek yang memiliki keunikan bisa bersiul dengan nada yang indah. Mari kenali burung belibis lebih dekat di artikel ini.
Artikel
Burung jenis belibis di Inggris dikenal dengan nama lain itik bersiul atau whistling duck yang tentunya mempunyai kedekatan dengan jenis bebek atau itik. Burung ini biasanya hidup di tempat basar ataupun berair dengan karakteristik warna kecoklatan atau coklat kemerahan. Pelajari tentang burung belibis lebih mendalam pada informasi di artikel ini.
Petunjuk Informatif Tentang Burung Jenis Belibis
Burung ini merupakan spesies burung berparuh datar yang dikenal dengan nama ilmiah Anseriformes yang artinya dapat mengeluarkan siulan. Di Indonesia terdapat dua jenis belibis yakni burung jenis belibis kembang dan burung jenis belibis batu. Untuk lebih mengenal siklus hidup dan cara beternak burung ini simaklah uraian informasi berikut ini.
Panduan Beternak Burung Jenis Belibis
- Siklus hidup Belibis
Burung belibis biasanya dalam 1 tahun akan mengalami masa kawin selama tiga kali dan pada saat masa itu burung ini biasanya menghasilkan telur sekitar 6 sampai dengan 10 butir. Telur tersebut akan menetas dalam jangka waktu kurang lebih 21 hari. Setelah itu burung belibis akan berkembang dengan sendirinya tergantung dengan pola perawatan hingga berumur tiga bulan maka burung ini dapat dibiakan dengan kawanan burung belibis dewasa.
- Pemberian Pangan Belibis
Burung belibis biasanya diberi makan secara rutin dalam jangka waktu 2 kali sehari dengan bergizi. Pangan burung belibis biasanya terdiri atas pangan yang biasanya diberikan pada bebek seperti jagung, dedak dan lain sebagainya. Belibis juga dapat mencari asupan makanan dan minuman sendiri dengan menyelam ke dalam kolam air.
- Konstruksi Kandang Belibis
Belibis biasanya memerlukan kandang berbentuk kandang yang berukuran sekitar 10 x 6 meter dengan proporsi tempat makan dan minum yang sesuai. Sediakan pula kolam yang airnya bersih dengan ukuran sekitar 3 x 5 meter. Burung ini juga sangat senang untuk bereproduksi disekitar semak dan ranting kecil.
Burung belibis tidak hanya dapat diternakan sebagai peliharaan namun juga dapat diternakan sebagai bahan konsumsi dan dapat dijual belikan. Burung ini memang sama seperti bebek ataupun angsa dari segi bentuk namun memiliki kelebihan mampu untuk bersiul dengan nada indah. Jangan lupa beternaklah burung belibis sesuai kebutuhan dan cara yang benar.